Senin, 09 Februari 2015

Penerapan Teknologi 3D Printing di Berbagai Bidang, Mau Tau?

Tau gak? Sekarang penerapan teknologi 3D printing sudah menginjak ke berbagai bidang lho! Bayangkan, hanya dengan membuat model gambarnya secara 3D via software, kemudian mentransfer ke mesin 3D, kita bisa mengeprint objek rancangan tersebut ke dalam bentuk visual 3 Dimensi. Kayak gimana sih produk 3D printing? Yuk simak aja langsung:


DI BIDANG MEDIS
Anggota tubuh prostetik


Kaki atau lengan prostetik kini telah banyak diproduksi untuk membuat orang-orang yang telah kehilangan anggota geraknya tetap percaya diri. Desainnya menggunakan sistem parametrik dan pastinya cukup keren untuk membuat kamu nggak malu lagi mengeksposnya di depan umum.


Penyokong tulang untuk penderita skoliosis


Penderita skoliosis yang harus memakai gips untuk rehabilitasinya bisa mencoba menggunakan gips hasil 3D printing untuk tampak lebih menarik.


Transplantasi tulang


Produk 3D Printing ini bisa mencetak tulang yang sesuai dengan bentuk tubuh kita.


Pengganti gips untuk patah tulang


Jika patah tulang, kita biasanya diberi gips untuk menyangga tangan kita selama masa penyembuhan. Penyangga patah tulang hasil 3D printing akan terlihat jauh lebih keren daripada gips putih yang terlihat membosankan itu.


Peralatan medis


3D printer mampu memproduksi peralatan medis dengan desain yang fleksibel agar alat tersebut mampu menjangkau bagian yang tidak bisa dijangkau dengan peralatan konvensional.


Organ buatan


Para peneliti berhasil mencetak organ yang perlu diganti dengan menggunakan stem cell sebagai �tinta�-nya. Dengan teknologi stem cell ini, mengeprint kulit pun mampu dilakukan. Suatu saat nanti �cell-regeneration� seperti yang ada di film-film futuristik bisa saja terwujud.


FASHION
Baju


Baju yang dibuat dengan penerapan teknologi 3D printing ini mampu menghasilkan ornamen-ornamen parametrik tanpa putus, alias satu gaun tersebut utuh dari atas ke bawah tanpa sambungan.


Sepatu


Bentuk-bentuk organik tanpa sambungan? 3D printer solusinya! Desain sepatu yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya bisa menjadi nyata.


Aksesoris


3D printing juga telah merambah ke desain aksesoris seperti kalung dan anting.


Bikini

FRANCES GUEVARA

Bikini pun sekarang telah dibuat dengan teknologi 3D printing. Desainnya mampu membuat kamu terlihat seperti seorang wanita yang memakai armor ala game-game RPG.


Hiasan Kepala


Hiasan kepala yang bisa dikategorikan ke dalam karya seni patung ini biasanya digunakan di fashion show, seni fotografi atau kostum dalam film.


MAKANAN
Permen


Akan aneh bila permen memiliki sambungan. Untung mewujudkan permen dengan bentuk yang atraktif tanpa sambungan, tentunya 3D printer adalah solusinya.


Cokelat


Supaya bentuk cokelat menjadi lebih atraktif dan mempersingkat proses produksinya, beberapa produsen makanan telah menggunakan 3D printer untuk memproduksi cokelatnya. Salah satunya adalah yang telah banyak kita kenal, Hershey.


Adonan makanan


Telah ada printer yang memang khusus mengeprint makanan, yakni Foodini. Makanan yang bisa �diprint� oleh Foodini antara lain ravioli, kue kering, coklat, pumpkin gnocchi, bahkan pizza. Kata sang produsen, sasaran mesin ini adalah mereka-mereka yang tidak punya waktu untuk memasak di rumah.


Printer molekular


Sebut saja ini metode yang digunakan oleh mesin bernama Electrolux Mol�culaire yang menjadi salah satu dari delapan finalis Electrolux Design Lab Challenge. Pertama-tama kamu memasukkan bahan-bahan yang diperlukan, kemudian meletakkan alat ini di atas piring, tekan tombol start dan printer akan mulai bekerja mewujudkan makananmu dalam bentuk 3 Dimensi, lapis demi lapis. Di masa depan, diharapkan kita bisa saling bertukar resep secara online. 


PERABOT RUMAH
Furniture Rumah




Dekorasi








Alat Dapur dan Kamar Mandi






3D printer telah menghiasi perabot rumah tangga dalam bentuk shower head, lampu meja, berbagai peralatan makan, pot bunga, vas bunga, hiasan dinding, dan berbagai furniture.


ARSITEKTUR
Maket


Kalau untuk membuat maket, penggunaan 3D printer tidak asing lagi, mulai dari arsitek profesional hingga kalangan mahasiswa arsitektur. Salah satunya yang telah menggunakan 3D printer untuk pembuatan maket mahasiswanya adalah NUS (National University of Singapore). 


Interior




3D printing telah mengambil peran dalam konstruksi interior. Salah satunya pada interior Louis Vuitton & Kusama concept store di Selfridges London. Selain itu, partisi ruang juga telah dibuat dengan 3D printing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar