Selasa, 10 Februari 2015

8 Faktor Penentu Kadar Hubungan: Apakah Kalian Baik-Baik Saja?

Kadar atau kualitas hubungan kita dengan pasangan pasti kadang mengalami pasang surut. Itulah mengapa sobat Youngnesia perlu tau beberapa faktor penentu kadar hubungan ini. Pada saat tertentu berada pada kadar yang baik yang ditandai dengan adanya keharmonisan, kebersamaan, dan kerjasama yang menyenangkan.

Namun, pada saat yang lain dapat saja mengarah pada kadar yang kurang baik yang ditandai oleh adanya perbedaan dan kekecewaan. Perbedaan itu awalnya bersifat laten atau tersembunyi, namun ternyata semakin lama semakin membesar. Maka dapat saja perbedaan dan ketidakcocokan itu akhirnya bersifat manifest (nyata) setelah diekspresikan dengan cara tertentu, misalnya protes.

Berikut faktor penentu kadar hubungan kita dengan pasangan:


Toleransi


Toleransi menghendaki adanya kemauan dari masing-masing pihak untuk menghargai dan menghormati perasaan pihak lain, dalam hal ini adalah pasangan kita. Toleransi menjadi faktor penentu kadar hubungan,hal ini disebabkan dengan dikembangkannya sikap toleran atau tenggang rasa, maka seandainya timbul perbedaan kepentingan kedua belah pihak dapat saling menghargai dan akan tercipta korelasi positif antara toleransi dengan hubungan kita.


Kesempatan-kesempatan seimbang


Artinya rasa memperoleh kesempatan atau posisi yang seimbang. Ketika seseorang merasa memperoleh kesempatan seimbang, peluang yang adil, maka akan mendorong orang tersebut mempertahankan kebersamaan. Sebaliknya apabila sah satu pihak merasa dalam posisi tertekan, lama-kelamaan akan mengancam kadar hubungan.


Sikap menghargai pasangan kita


Sikap ini menghendaki adanya pemahaman bahwa pasangan kita memiliki martabat. Sikap yang baik dalam satu hubungan adalah sikap menghargai martabat pasangan. Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan. Apabila ingin menyampaikan pendapat, atau respon sebaiknya dilakukan dengan cara-cara yang baik dan tidak melecehkan. Sikap menghargai pasangan merupakan faktor penentu kadar hubungan.


Sikap mendukung, bukan sikap bertahan


Sikap mendukung berarti memberikan persetujuan atau dukungan kepada pasangan kita. Sedangkan sikap bertahan, berawal dari perbedaan. Mendukung pasangan merupakan faktor penentu kualitas hubungan, semakin pasangan mendukung kedalam kebaikan kita atau sebaliknya maka semakin kadar hubungannya semakin tinggi.


Sikap terbuka


Sikap terbuka adalah sikap untuk membuka diri, mengatakan tentang keadaan dirinya secara terbuka dan apa adanya. Keterbukaan dalam suatu hubungan akan menghilangkan kesalahpahaman.


Kepercayaan


Kepercayaan adalah perasaan bahwa tidak ada bahaya dari pasangan kita dalam suatu hubungan. Kepercayaan berkaitan dengan prediksi bahwa pasangan kita tidak akan menghianati atau menyakiti keyakinan perasaan pasangan.


Kepedulian


Kepedulian adalah bentuk dari seberapa tinggi tingkat cinta seseorang. Namun, kepedulian berbeda dengan pengontrolan. Karena pengontrolan memposisikan satu pihak pada posisi kuat sedangkan pihak lain di posisi lemah. Pada umumnya sikap pengkontrolan inilah yang akan menurunkan kadar hubungan. So, kepedulian merupakan faktor pengaruh kadar hubungan yang cukup penting.


Komunikasi


Komunikasi, membawa kita membawa pada sikap toleransi, keterbukaan, kepercayaan, kepedulian dan kesempatan-kesempatan seimbang. Komunikasi yang baik adalah komunikasi yang ditunjukkan dengan keserasian emosional.


Dari 8 (delapan) faktor penentu kadar hubungan tersebut, masing-masing dapat menjadikan penentu kadar hubungan kita. Semakin baik kualitas faktor-faktor penentu kadar hubungan tersebut maka akan semakin baik pula kualitas hubungan kita. Nah kalo sobat sekalian mau menjadi pasangan idaman berikut ada Tips menjadi pacar idaman, Let's check it out!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar