Senin, 09 Juni 2014

Seputar Android � Restore factory settings

Kadangkala waktu HP kita meniup lilin ulang tahun nya yang ke tiga, kita sudah siap lem biru banget. Biasanya HP sudah super pelan gak karuan, mau buka aplikasi chat aja sewindu lebih seabad, dan waktu menunggu restart bisa sambil makan malam dan mandi.

Sebelum anda kubur HP anda tercinta di kuburan HP atau selingkuh dengan HP baru, mungkin anda bisa menempuh jalur ini. Setiap HP, sama seperti laptop, terkadang harus di �format�. Apalagi anda suka install dan uninstall application, atau mengisi HP dengan 1001 macam application. Ini jelas akan mempengaruhi performa HP anda. Lambat laun OS pun akan mengalami kesulitan untuk membuka aplikasi. So, bagaimana mengatasi hal ini?

Setiap HP pasti memiliki fitur yang satu ini: Restore factory settings. 

Fitur ini akan mengembalikan kondisi HP anda ke kondisi sedia kala waktu belum diisi apa-apa. Sangat mirip dengan fungsi format pada laptop anda. Setelah proses ini HP akan kembali ke fungsi �normal� nya dan dapat mengakses aplikasi dengan cepat. Kalau sampe nggak, ya sudah waktunya anda melanjutkan hidup dengan HP baru anda.

Setiap HP memiliki cara yang berbeda. Untuk merk Lenovo, ada beberapa cara untuk mengaksesnya.

Cara pertama, silahkan pergi ke Settings Backup & resetFactory Data Reset.

Warning: sebelum anda lakukan ini, pastikan anda backup semua data anda di external memory card dengan pilihan �Backup data to SD Card.� Kalau takut kena hapus juga, keluarkan memory card anda setelah proses backup selesai.

Anda bisa melakukan �Recovering Data from SD Card� setelah Data Reset untuk mengambil semua data anda kembali. Jangan sampai lupa, karena kehilangan ratusan nomer telepon akan seperti kiamat rasanya.

Cara kedua, restart HP anda, kemudian saat logo HP keluar, tekan tombol power, volume up and down secara bersamaan selama 10-15 detik. Nanti akan keluar menu android seperti menu BIOS pada laptop.

Navigasi n�ya menggunakan volume up and down, tekan tombol power untuk menentukan pilihan. Cari pilihan �Wipe data/Factory Reset.� Sekali lagi, jangan lupa di backup dulu di EXTERNAL memory card anda. Kalo internal sama aja boong.

Di bawah ini ada beberapa setting untuk merk2 terkenal. Ini untuk seri2 tertentu saja, kalau tidak bisa dipakai, gunakan saja search engine favorite anda untuk mencari prosedur sesuai type HP anda.

Samsung :
-     Settings > Accounts > Back Up and Reset > Factory Data Reset > Reset Device > Delete All/Erase Everything. 
   
      Bisa juga dengan tekan kode *2767*3855#

Sony Xperia:
-          tekan Settings > SD card & phone storage > Factory data reset > Reset phone > Erase everything

Cara kedua:
-          Tekan tombol power, dan kedua tombol di bawah display.
-          Lepaskan tombol power
-          Ikuti instruksinya.

Oppo
Menu -> Settings>General>Select Backup & Reset> Restore Factory Settings.

Cara kedua:
Tekan dan tahan tombol Volume Down & Power. Nanti akan muncul logo yang lain dan keluar menu yang berbeda. Ini adalah Recovery mode. Gunakan tombol  volume untuk navigasi, cari ��Wipe Data/Factory Reset.� Tekan tombol Power untuk memilih. Tunggu sampai proses selesai.


Untuk merk yang lain, silahkan dicari sendiri. Semoga informasi bermanfaat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar